HORE! teriak sambil loncat itu asli saya lakukan pas dapat email dari Teh Ani Berta. Kepilih... kepilih... yeyeye...
![]() |
email undangan |
Oke, dengan jujur akan saya katakan: saya norak. Tapi, menerima email ini membuat saya merasa level kekerenan saya naik beberapa tingkat, apa yang salah dari merasa demikian?
Gimana nggak coba, acara Blogger Camp ID yang diselenggarakan oleh @bloggercampid ini bukan kemping biasa. Acara ini bagian dari (boleh dibilang) pesta perayaan Hari Blogger Nasional yang jatuh pada tanggal 27 Oktober. Daaan... acara ini diselenggarakan serentak di EMPAT kota (perlu sekali capslock), yaitu Jakarta, Surabaya, Purwokerto dan Makasar.
Saya memilih ikut yang di Jakarta aja dong, yang paling dekat. Walau sesungguhnya venue acara bukan benar-benar di Jakarta tapi di Camp Hulu Cai, Bogor.
Hari Keberangkatan
Setelah sedikit drama dan dadakan packing di hari yang H-- dan menyebabkan insiden ketinggalan jaket--akhirnya saya berangkat juga menuju Jakarta. Walau terjadi tragedi lagi, karena saya turun bus kejauhan. Walhasil saya harus tabah menempuh jarak Kebon Jeruk - Tebet, bersama driver Gojek yang hobi ngobrol *pak saya lapar pak... takut emosi diajak ngobrol nggak jelas*
Kira-kira, nyaris se-jam-an sih, saya sampai juga di meeting point untuk Blogger Jakarta, yaitu di Hotel Harris Tebet, di mana pengelolanya yaitu Tauzia Hotels, adalah salah satu pihak sponsor yang mensupport acara ini.
Acara blogger camp ini pertama untuk saya. Tapi, untungnya saya nggak merasa asing. Saya bertemu teman-teman blogger yang sudah saling kenal sebelumnya, seperti Efi Fitriyyah, Nchie Hanie, Mak Tanti, Kak Indah Juli, Mas Matahari Timoer yang baru follow-followan blog aja *belum pernah ketemu muka*, ada Nuniek Utami juga, kemudian ada si Kembar Grup Eva-Evi dari Bandung. Selebihnya baru kenal di Facebook.
Setalah beberapa saat saling sapa, peserta dipersilakan melakukan registrasi. Duh, saya deg-degan takut nama nggak tercantum. Hahaha.
Tapi hati jadi tenang karena sudah ada dalam list, dikasih box snack *emh... tetep* dan goodibag yang lucu (soalnya warna favorit: kuning). Semangat pun bangkit kembali. Setelah beres registrasi, peserta dijamu dengan snack-snack yang enak sambil mendengarkan sambutan dari Mbak Wiwiek dan Mas Julian wakil dari Hotel Harris Tebet.
![]() |
isi goodibag: slipper dan notes dari Tauzia Hotels, kaos dari Utees.me |
Selesai sambutan-sambutan. Peserta dibagi ke dalam empat kelompok, dan digiring untuk tour singkat melihat-lihat fasilitas di Hotel Harris Tebet, didampingi Guide dari hotel.
Kami meninjau kamar di lantai 5 dan 6. Kemudian menuju ke spa dan fitness center, meeting room, dan terakhir butik di lantai dasar. Eh, ada meeting room juga di lantai dasar. Ternyata ada 20 meeting room yang dipunyai Hotel Harris Tebet. Sepertinya hotel ini memang sasarannya untuk kalangan bisnis ya.
![]() |
foto : koleksi pribadi |
Oke, review mendetail tentang Hotel Harris ini akan dilanjutkan di lain postingan ya, karena out of topic dan kalau harganya cocok... wehehe...
Begitu tour kelar kami kembali ke ruangan tempat kumpul awal, karena panitia akan mengumumkan pemenang livetwit tadi. Dan pemenang pertama dari serangkaian kuis dan lomba yang akan ada sepanjang acara adalah Helda Sihombing, gadis imut dari Depok. Hadiahnya voucher menginap dari Tauzia Hotels. Wow!
Reda keriuhan pengumuman pemenang, peserta digiring untuk persiapan keberangkatan. Panitia mengumumkan no bus untuk peserta. Saya kebagian di bus No. 1, untung saja di Bus 1 banyak yang sudah kenal.
Nah, sekitar jam 15.00 WIB itu kita berangkat dengan 3 armada Big Bird, wah sponsor lagi nih dari Blue Bird Group. Udah dua ya sponsornya dan keren-keren. Memamg acara blogger camp ini bukan acara sembarang acara, sih.
Beruntung saya dapat tempat di Bus 1 yang dipandu MC kocak, udah deh... kita "disiksa" terus sama kuis-kuis seru dengan hadiah yang asyik-asyik pula dari sponsor Tauzia Hotels, Blue Bird Group, dan Sunpride Id.
![]() |
@tommyprabowo si MC kocak |
Kuis kedua, kita foto narsis dengan slipper yang ada di goodibag persembahan dari Hotel Harris Tebet. Terus foto harus diedit sekreatif mungkin. Kuis ketiga peserta diminta membuat pantun yang mengandung nama buah-buahan yang kita sukai, sambil panitia bagi-bagi pisang dari Sunpride ID. Lumayaaan...
Saking sibuknya oleh kuis-kuis tadi, sampai nggak berasa kalau kita udah sampai aja di Bogor. Jam 17.00 WIB lewat dikit kita benar-benar sampai di venue dan langsung diangkut shuttle ke camping ground-nya.
Hulu Cai I'm Coming
Dan naik shuttle itu adalah pengalaman seru tersendiri. Jadi, sebelum sampai di camping ground, kita harus melewati tanjakan yang asoy banget. Itu tanjakan nyaris tegak lurus, Ya Tuhan... serasa naik roller coaster. Semua penumpang shuttle kontan jejeritan.
Tapi, derita tiga menit itu terbayar sudah begitu lihat camping ground-nya. Oh, boy... keceee... fasilitasnya juga bagus dan lengkap. Ini mah semacam glam-camp dong ya. Nggak nyeseeeel ikutan :D
![]() |
area tenda yang jumlah totalnya ada 25 tenda |
![]() |
salah satu fasilitas yang mengerti banget kebutuhan blogger itu 'colokan' nggak pernah ada yang nganggur |
Peserta dipersilakan untuk istirahat dulu, sambil nunggu makan malam tiba. Apa lagi yang dilakukan blogger ketika disuruh istirahat, kalau bukan tetep ngetwit, karena yaaa... selama hidup di acara ini dari awal sampai akhir acara, livetwit salah satu lomba yang diadakan dan tentu saja berhadiah menggiurkan.
Sambil makan, panitia mengumumkan pembagian tenda. Saya kebagian tenda No. 18, dengan tend-mate yang seru-seru pula. Dilengkapi dengan "mini bar" juga lho... hahaha... hanya ada di Tenda 18.
![]() |
penghuni Tenda 18: Sefin, Evi, Memez, Ina foto : @memezmemez |
Makan malam akhirnya tiba, dengan semangat membara kami (saya kali) menyerbu menu makan malam yang enak banget, sayur asem, pepes tahu, gurame goreng plus sambal-sambal yang bikin makan tambah nafsu. Mau nambah sayangnya udah abis... hehehe.
Beres makan, peserta diberi waktu untuk beres-beres dulu di tenda. Oiya, sebelumnya kami dibekali matras dan sleeping bag. Cilakanya, sleeping nggak ada yang XL ukurannya... hahaha.
Setelah nyaman beberes dan merapikan barang-barang. Peserta digiring ke lapangan depan tenda. Dan acara api unggun pun dimulai. Sayangnya api besarnya sebentar aja.
Tapi, nggak apa-apa, sama sekali nggak mengganggu keseruan acara. MC memandu acara sharing untuk memberikan sedikit gambaran mengenai tema blogger camp tahun ini, yaitu "Membangun Kredibilitas Blog". Pembicaranya @ndorokakung dan Pak De Mbilung. Senior-senior yang sudah malang-melintang di dunia blogging Indonesia.
Dari dua pembicara senior itu, saya mengambil pelajaran tetnang blog ini: Satu, menulis sesuai kata hati. Dua, menulis yang bermanfaat sehingga visitor bertambah. Tiga, referensi, data, dan sumber yang akurat jika menulis dengan tujuan mengkritisi topik tertentu.
Baiklah, bapak-bapak, sebagai blogger return saya akan menerapkan tiga advis tersebut *angkat aku jadi muridmu* wehehe...
Juga ada sharing dari Mbak Wiwik Wae yang menyampaikan latar belakang diselenggarakannya acara ini, juga dari @ratrichibi, peserta dari Bandung, yang berbagi pengalamannya sebagai blogger. Peserta juga diberi kesempatan untuk bertanya pada nara sumber.
Acara semakin menarik karea nggak cuma ngobrol-ngobrol aja, tapi ada akustikan juga oleh T!TO, penyanyi cowok yang sedang merintis karir. Semangat Tito!
Tak peduli malam sudah mulai tua, acara dilanjutkan dengan sharing dari NET Media. Mas Adrian Zachary, berbaik hati menjelaskan topik CJ alias Citizen Journalism. Jadi, kita sebagai masyarakat umum bisa berbagi berita dan mengirimkannya ke NET. Nggak perlu khawatir harus pakai kamera video yang canggih, cukup dengan smartphone aja kok. Mas Adrian juga memberikan trik-trik pengambilan gambar, agar gambar yang diambil bagus dan watchable.
Progran ini juga bisa didownload di Android dan iOS, nama aplikasinya NetCj. Aplikasi ini memudahkan kita untuk mengirimkan video berita dari mana pun. Dan, jangan salah, mengirimkan video berita ini ada honornya, berkisar IDR 250000 - IDR 1000000. Lumayan kan.
Sesi dari NET Media selesai, disambung sharing dari Blue Bird Group, yang diwakili oleh Pak Teguh dan Pak Harto. Berdua menjelaskan seluk-beluk Blue Bird Group, mulai dari sejarah sampai pada jenis-jenis pelayanannya. Kesejateraan karyawan juga diulas oleh Pak Harto, selaku Ketua Serikat Kerja Karyawan Blue Bird Group.
![]() |
foto : koleksi pribadi |
Selesai sampai di situ? Belum... masih ada sharing dari Utees.me, pembuat kaos online. Kaos produk Utees.me juga menjadi outfit resmi peserta blogger camp. Uniknya di Utees.me ini, pemesan bisa menggunakan desainnya sendiri. Jika berkenan, desain itu akan disimpan di database Utees.me, dan jika ada yang memesan kaos dengan desain milik kita, pemilik desain akan mendapat, lets say royalti lah ya sebesar $1.1. Lumayan kaaan...
Ribet ya desain, menggambar aja aku sulit. Eits, jangan minder dulu, karena di website Utees.me, sudah disediakan platform yang user friendly. Jadi siapa saja bisa mengakses dan menyulap dirinya menjadi desainer handal.
Malam belum berakhir, jumlah peserta yang ada di api unggun ground semakin surut. Sebagian sudah di tenda masing-masing, ada yang masih ngobrol seputar api unggun yang tinggal bara, sebagian bahkan ada yang menyempatkan jalan-jalan ke Puncak :D
Dan Tito masih rajin melantunkan beberapa lagu lagi. Semangat, Tito! Setelah lagu terakhir dari Tito, peserta blogger camp pun menyusup ke tenda masing-masing, termasuk saya dan Memez, kami bergelung berselimut sleeping bag. Sleeping bag kok dipake selimut? Ya, maaf sleeping bagnya modelnya pensil alias lurus, coba ada yang model A-line pasti cukup. Sudah ya, jangan dibahas lagi.
HARI KEDUA
Jeng jeng... kesiangaaan... sholat subuh dalam keadaan fajar sudah meremang. Disambung antri mandi. Mandi dong... biar dingin tapi menyelamatkan penampilan itu sangat penting.
Beruntung acara senam seperti yang tertera di rundown tidak jadi dilaksanakan. Bagus, nggak lucu kan kalau udah mandi saya bau keringat lagi.
Dan, acara hari kedua pun langsung diawali dengan sarapan. Menunya nasi goreng, telur dadar, dan ayam bumbu kecap. Cukup lah untuk menaikkan stamina setengah hari lagi. Setelah selesai sarapan, peserta digiring ke aula untuk mengikuti berbagai talkshow.
MC gokil kembali beraksi, membuka acara yang langsung dilanjutkan dengan pembagian hadian kepada pemenang-pemenang kuis di perjalanan kemarin. Setelah pembagian hadiah selesai, ditayangkan video tentang Indosat Love.
Dalam tayangan itu dijelaskan cara mendaftar Indosat Love. Cukup mudah karena kita bisa mendaftar dengan akun twitter atau blog kita. Setelah terdaftar kita bisa menjadi top brand, dan tentu saja ada reward yang menarik. Tuh, sumber penghasilan lagi. Nikmat banget sih jadi blogger.
Kemudian talkshow pertama pun dimulai dengan pembicara-pembicara yang tingkat ilmunya udah setara dewa kali ya di dunia blogging ini, seperti: Iman Brotoseno, Nirwan Dewanto, dan Maulana. Talkshow ini dimoderatori oleh Ndorokakung.
![]() |
foto : pribadi |
Ah, saya sebagai blogger return jadi makin bersemangat dan termotivasi oleh penuturan mereka. Point yang paling jleb buat saya, yaitu statement dari Mas Nirwan, yang bunyinya kira-kira: "bangun dulu reputasi, pengakuan akan datang belakangan". Setuju, Mas.
Dari Iman Brotoseno saya memetik ilmu, bahwa kira-kira 37% orang itu mencari atau membaca blog sesuai dengan minat yang sama dengannya. Cukup besar. Sepertinya memang sebaiknya blog itu harus ada dominan "niche"-nya, atau konsisten pada satu topik saja sekalian.
Maulana dari Twitter Asia, menjelaskan kalau twitter itu besar karena blogger. Dengan 140 karakter, twitter bagi blogger itu semacam microblogging. Lebih bagus lagi kalau tidak hanya tulisan saja, tapi disisipi tweetpic, video, atau polling.
Dan, percaya nggak percaya sepanjang acara itu hadiah-hadiah masih bertaburan. Blue Bird aja sampai bawa gepokan voucher *asli! ini bukan khayalan* seharga 200 ribuuu. Belum lagi tiket pameran IT Asia yang hadianya $100, uhuhuhu... ada 10 lembar tiket! Masya Allah...
![]() |
panitia juga kebagian saweran voucher dari Blue Bird foto : koleksi pribadi |
Saya hanya bisa menatap pilu melihat kesigapan teman-teman blogger menyerbu voucher-voucher bertaburan itu. *memang ngurusin badan itu perlu banget biar lebih lincah*
Sesi talkshow kedua, topiknya "Predictive Data Marketing Based On Big Data System" *apaan tuh...* *nyengir* pematerinya adalah Mas Muhamad Imran, pendiri Data Driven Asia. Sebelumnya Mas Imran ini pernah bekerja sebagai data scientist di United Nation dan World Bank Indonesia.
Data scientist itu ngapain sih? Ternyata tugasnya Mas Imran itu mengolah data dari twitter, facebook, dan sumber lainnya yang dibutuhkan perusahaannya. Misalnya, data tentang nasabah, kemampuan daya beli, bahkan cuaca.
![]() |
ini Mas Imran, fotonya blur sih ya, padahal aslinya ganteng foto : koleksi pribadi |
Mas Imran juga membahas beberapa top blogger di Indonesia, sebagai gambaran predictive search itu. Ada Diana Rikasari, Ndorokakung (tentu saja) dan mereka memilik predictive search yang berbeda-beda. Diana ps-nya twitter dan sepatu. Ndorokakung ps-nya twitter, yaiyalah followernya aja ratusan ribu.
Akhirnya, talkshow kedua selesai. Peserta pun sampai pada program pamungkas yaitu kompetisi Live Blog, dengan tema reportase acara blogger camp berdasarkan topik utama yakni "Membangun Kredibilitas Blog." Dan harus selesai tepat jam 13.00 WIB. Hwaduh...
Namun, kalau ditarik kesimpulan, blogging bukan semata-mata nulis. Tapi, menulis konten blog itu perlu sedikit usaha lah, supaya isi blog bisa diterima pembacanya dan percaya. Dari situlah kredibilitas satu blog mulai terbangun. Dan yang penting juga konsisten! *camkan itu, Ina*
Penutup seluruh rangkaian acara adalah penyerahan award untuk berbagai kategori blogger. Luar biasa melihat penampilan blog-blog nominator. Keren-keren. Dan saya mengerti semua itu tidak dibangun dalam semalam, sehari, seminggu... *Kalau saya Dayang Sumbi saya nggak akan minta perahu sama Sangkuriang, tapi bikin blog yang keren dalam semalam*
Kemudian pengumuman pemenang live blog. Esh... udah bisa ditebak siapa yang bakal menang. Saya? *nyengir*
Anyway, walau saya tak memenangkan hadiah-hadiah kuis maupun lomba... apalagi award *plak* Saya tetap merasa beruntung bisa menjadi bagian perhelatan keren ini. Dari sharing dan talkshow saya belajar banyak sekali. Dan acara ini dipersembahkan penyelenggara untuk peserta FREE OF CHARGE (sangat penting lagi capslock).
Di perjalanan pulang, saya menyelipkan do'a semoga tahun depan diberi kesempatan lagi menjadi peserta acara keren ini. Aamiin.